Selasa, 22 Januari 2013

KUNJUNGAN MAHASISWA FK UPN VETERAN JAKARTA DI BATALYON KESEHATAN


           Sabtu (12/1) Yonkes 1/1 Kostrad menerima kunjungan Mahasiswa Fakultas Kedokteran UPN Veteran Jakarta yang dipimpin langsung oleh Dekan Fakultas Kedokteran Brigjen TNI (Purnawirawan) dr. Budi Utoyo, adapun tujuan dari kunjungan tersebut merupakan salah satu bentuk implementasi/praktek dari mata kuliah kegawat daruratan yang telah Mahasiswa terima di bangku kuliah.


  
Mahasiswa UPN Veteran Jakarta tiba di Batalyon Kesehatan
 











     Pada kesempatan ini Rombongan diterima oleh Danyonkes 1/1 Kostrad, dilanjutkan paparan tentang sejarah Yonkes 1/1 Kostrad, serta organisasi dan tugas-tugas yang telah Yonkes 1/1 Kostrad laksanakan dilanjutkan dengan pemberian cendera mata dari Yonkes 1/1 Kostrad kepada Fakultas Kedokteran UPN Veteran Jakarta yang di terima oleh Dekan.

           


 Danyonkes Memberikan Paparan Kepada mahasiswa
dilanjutkan dengan pemberian cindera mata


Selesai menerima paparan Danyonkes 1/1 Kostrad kegiatan dilanjutkan dengan meninjau Demonstrasi PJD yang diperankan oleh Prajurit Yonkes 1/1 Kostrad dimana pada demonstrasi ini di kondisikan terjadi korban tempur yang harus diberi pertolongan oleh anggota kesehatan dilapangan, kemudian di evakuasi ke belakang mulai poslongyon, patobbrig, sampai ke Rumah Sakit Lapangan Yonkes 1/1 Kostrad yang mempunyai fasilitas hospitalisasi terlengkap untuk tingkat kesehatan lapangan.







Demonstrasi PJD Oleh Prajurit Yonkes dilanjutkan dengan
Demonstrasi pertolongan korban dilapangan dan evakuasi korban
Ke Poslongyon sampai Rumah Sakit Lapangan 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar